Europejska Karta Ubezpieczenia Zdrowotnego (European Health Insurance Card) (Kartu Asuransi Kesehatan Eropa)

Dear Teman-Teman,

Sudah tidak terasa, saya tinggal dan belajar di Poland – tepatnya di Universitas Gdansk – selama 9 bulan. Saat ini sudah memasuki masa liburan Musim Panas, banyak wisatawan lokal dan manca negara berkunjung ke Gdansk-Sopot-Gdynia untuk mengunjungi Kota Tua Gdansk, Rumah Bengkok-bengkok di Sopot, Kota Pelabuhan Baru Gdynia, atau hanya untuk mengunjungi uniknya Laut Baltik (berenang dan berjemur – atau Bahasa kerennya “Mandi Matahari”).

Health Insurance Card

Bagaimanapun juga, saya di sini ingin menuliskan hasil perburuan saya selama tinggal di Gdansk. Seperti yang teman-teman sekalian ketahui, bahwa selama tinggal di negara orang dan yang terbilang lebih maju dari pada Indonesia, kita membutuhkan yang mananya “Kartu Asuransi Kesehatan” atau dalam Bahasa Inggris “Health Insurance Card”. Kartu Ajaib yang harus ditunjukan jika kita berkunjung ke Dokter (terutama jika kita ingin memeriksakan kesehatan kita jika kita merasa sakit selama tinggal di Luar Negeri, bukan curhat cinta ya-tapi bisa juga ya kalau Dokternya masih single).

Poland, sebagai salah satu negara di Europa dan tergabung dengan Uni Eropa, memiliki kartu yang namanya “European Health Insurance Card” atau dalam Bahasa Poland “Europejska Karta Ubezpieczenia Zdrowotnego”.

Bagaimana cara mendapatkan Kartu ini?

Setelah saya mencari informasi selama 6 bulan lebih, saya baru menemukan informasi keberadaan kartu ini dengan jelas. Kita mendaftar kartu ini melalui Universitas di mana kita belajar. Jika di Universitas Gdansk, saya harus menemui petugas di bagian Departement Pendidikan di Rektorat dalam bahasa Poland pada ”Administracja Centralna Rektor Prorektor ds. Kształcenia Dział Kształcenia” (Central Administration Rector Vice-Rector. Education Department of Education). Kemudian menanyakan kepada petugas tentang “Europejska Karta Ubezpieczenia Zdrowotnego”, mereka akan membantu kita untuk mengisi formulir dan kelengkapan data-data pribadi seperti passport dan kartu pelajar.

Setelah semua berkas lengkap, Universitas dan mahasiswa yang bersangkutan harus mengirimkan berkas-berkas yang ada kepada pihak asuransi. Universitas Gdansk bekerja sama dengan NFZ (Narodowy Fundusz Zdrowia – National Health Fund punya Poland), sehingga saya harus mengirimkan berkas-berkas (formulir, foto copy pasport, foto copy kartu pelajar) ke NFZ via email.

Setelah sekitar 1 atau 2 minggu setelah pengiriman berkas, pihak NFZ akan mengkonfirmasi bahwa “Kartu Asuransi Kesehatan” kita telah tersedia dan mereka akan memberitahukan kapan dan di mana kita dapat mengambil kartu tersebut.

Jadi perburuan selama 6 bulan untuk mendapatkan Kartu Asuransi ini terbayarkan sudah dalam hanya 1 minggu. Setelah saya mendapatkan Kartu tersebut, saya mencoba mengkonfirmasi kepada petugas NFZ, apakah saya perlu membayar asuransi untuk kartu ini setiap bulannya? Dan, petugas pada bagian NFZ mengatakan bahwa saya tidak perlu membayar apapun untuk kartu asuransi ini, kartu ini hanya berguna untuk check-up ke dokter jika Anda sakit.

Bagaimana Bentuk Kartu Asuransi Kesehatan ini?

20160523_093701

Bentuk Kartu ”European Health Insurance Card” ini sepeti pada Gambar di atas, yang berisikan Nama, Tanggal Lahir, Nomor Pasport, Nomor Identitas, dan Tanggal Berlaku Kartu.

Sekian “Sharing” informasi dari saya, semoga infromasi ini bermanfaat.

Salam Hangat dari Gdansk

Nisa Ayunda

Leave a Reply

Your email address will not be published.